Djenar, Peraih Perunggu Tingkat Nasional
-
28 Maret 2023 AHMATATUR ROHMANA Dibaca : 1400 Kali
Iseng, eh.. sabet juara tingkat provinsi dan medali di tingkat nasional. Itulah prestasi yang diraih oleh seorang siswa kelas X Rekayasa Perangkat Lunak. Dia mengakui sedang berselancar di medsos lalu menemukan sebuah akun perlombaan bidang SAINS-SIGMA Sains Indonesia yang berpusat di Medan. Secara iseng dia mengikuti lomba akademik secara gratis. Kompetisi dilakukan melalui tahap penjaringan terlebih dahulu di tingkat provinsi pada tanggal 18 Maret 2023, dia menduduki peringkat ke-8 dan lolos menuju tahap nasional yang dilaksanakan pada hari Senin, 20 Maret 2023.
Ada beberapa bidang lomba yang bisa dipilih siswa sesuai dengan minatnya. Semenjak masuk di jurusan RPL, dia mulai menyukai matematika. Bidang matematika inilah yang dipilih dalam kompetisi tersebut. Siswa yang aktif di bidang pramuka ini mengisi kesehariannya dengan membaca buku di perpustakaan untuk menyiapkan diri dalam ajang lomba tersebut. Dia belajar secara mandiri dan aktif bertanya kepada guru mata pelajaran jika ada materi yang belum dia kuasai, karena memang materi yang dikompetisikan mencakup materi kelas x, xi, dan xii. Usaha yang dilakukan oleh siswa pembuat web Sastrodikoro (Website Pramuka Sastrodikoro SMKN 1 Lumajang-akan segera rilis) tidak sia-sia. "Matematika ternyata asik, RPL membuat saya jatuh cinta kepada matematika", ujarnya.
Redaksi: tim publikasi humas (ym)
KOMENTAR
BERITA LAINNYA
- JADWAL KEGIATAN KELAS XII BULAN FEBRUARI
- PRESTASI BRIDGE TINGKAT NASIONAL
- PRESTASI LUAR BIASA
- CONGRATULATION TIM TAEKWONDO SMKN 1 LUMAJANG
- CONGRATULATIONS THE WINNERS OF THE BASKETBALL COMPETITION
- Implementasi Sertifikasi Internasional Kemampuan Bahasa Inggris TOEIC 2024 di SMK Negeri 1 Lumajang
- PRESTASI LUAR BIASA
- SELAMAT MENEMPUH PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PASKIBRAKA KABUPAKTEN LUMAJANG TAHUN 2024
- PRESTASI GEMILANG
- PRESTASI DESAIN POSTER